VIDEO: Kronologi Kecelakaan Mobil Vanessa Angel Lengkap Resmi Kepolisian, Vanessa Angel Terlempar dari Mobil

Loading...
Kronologi kecelakaan maut Vanessa Angel terjadi pada 4 November 2021 sekitar pukul 12.35 WIB di Jalan Tol Nganjuk – Surabaya ruas Jombang KM 672+400A.

Dari kronologi kecelakaan Vanessa, disebutkan mobil Pajero Sport warna putih dengan plat nomor polisi (nopol) B 1264 BJU melaju kencang dari arah Jakarta ke Surabaya.

Kendaraan tersebut dikendaraai Tubagus Joddy, sementara penumpang disamping supir Febri (Bibi) Andriansyah. Berdasarkan kronologi kecelakaan Vansessa, disebutkan di jok belakang sopir, babysitter Siska Lorensa menggendong Gala Sky Andriansyah.


Sedangkan dijok belakang Febri Andriansyah adalah Vanessa Angel. Sebenarnya Vanessa Angel awalnya dibelakang sopir namun setelah berhenti di rest area ganti posisi dengan Siska Lorensa.

Mobil yang dikendarai oleh sopir Tubagus Joddy tersebut melaju menuju arah Kota Surabaya. Di lokasi kejadian mobil yang melaju kencang itu tiba tiba menabrak pembatas jalan hingga oleng.

Bagian mobil habis rusak parah, tentu saja penumpang yang ada di kiri yakni Febri Andriansyah dan Vanessa Angel terkena hantaman mobil dan pembatas jalan.

Bahkan Vanessa Angel terpentang sejauh 3 meter dengan masih bantal bantal masih di leher, sedangkan Febri Andriansyah ke gencet mobil yang ringsek dengan posisi sabuk pengaman masih terpasang.

Sedangkan anaknya Gala Sky, Siska Lorensa dan Sopir yang berada di posisi kanan mengalami luka luka karena tidak ikut hantaman pembatas jalan.

Vanessa Anggel dan Suaminya, Febri “Bibi” Andriansyah meninggal dunia pada kecelakaan tunggal tersebut.

Sedangkan, asisten rumah tangga mengalami luka berat, sementara anak Vanessa, Gala Sky Andriansyah, dan sopir pribadi mengalami luka ringan.

Kejadian ini dibenarkan oleh AKBP Dwi Sumrahadi, kepala satuan Patroli Jalan Raya Polda Jawa Timur (PJR Polda Jatim), pada Kamis tanggal 4 November 2021, sekitar pukul 14.00 WIB.

Pasca peristiwa kecelakaan, tiga korban luka-luka dibawa ke Rumah Sakit Kertosono Nganjuk. Kemudian, jenazah Vanessa Angel dan suaminya, dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya.

Ia bersama dengan suaminya, Febri Adriansyah dimakamkan di Taman Pemakaman Umum Malaka pada tanggal 5 November 2021.

Itulah kronologis resmi dari kepolisian yang dihimpun Deskjabar dari berbagai sumber.***

Demikianlah pokok bahasan Artikel ini yang dapat kami paparkan, Besar harapan kami Artikel ini dapat bermanfaat untuk kalangan banyak Karena keterbatasan pengetahuan dan referensi, Penulis menyadari Artikel ini masih jauh dari sempurna, Oleh karena itu saran dan kritik yang membangun sangat diharapkan agar Artikel ini dapat disusun menjadi lebih baik lagi dimasa yang akan datang

Sumber:nasional.live

Loading...
Tag : informasi
Back To Top