Hindari Kebiasaan Begadang Kalau Nggak Mau 4 Hal Ini Terjadi Sama Kamu

Loading...
Yang namanya nugas atau ngerjain kerjaan kantor terkadang bikin kita jadi lupa waktu, apalagi waktu tidur yang juga jadi terganggu atau bahkan malah jadi terbiasa untuk begadang. Walaupun sudah tau begadang bukan merupakan hal baik tapi pasti diantara kamu masih banyak nih yang bandel sering begadang. Tapi, sebaiknya kamu mulai mengurangi dan menghindari kebiasaan begadang ya sebelum 4 hal ini terjadi.

1.Penuaan Dini

Nggak bisa dipungkiri, kebiasaan begadang justru membuat tubuh kita menjadi lelah. Nah, nggak hanya tubuh, kulit kita pun akan merasakan hal yang sama. Kulit akan terlihat lelah dan menua karena kurangnya istirahat. Perlahan akan muncul kerutan di dahi dan sekitar mata, kulit juga tampak lebih kusam dan tidak cerah, serta elastisitas pada kulit berkurang.

2.Berat Badan Tidak Terkontrol

Tidur yang cukup merupakan cara yang tepat untuk mengontrol berat badan, karena saat begadang biasanya tubuh kita dipaksa untuk terus bekerja maka berat badan menjadi sulit dikontrol. Oiya, kurangnya jam tidur juga membuat kadar insulin meningkat loh, sehingga orang yang sering begadang lebih mudah terkena diabetes disbanding yang tidur dengan cukup selama 5-7 jam sehari.

3.Mudah Stres dan Emosi

Orang yang sering begadang cenderung lebih mudah terserang stress, gelaisah dan mudah marah. Karena, pada saat tidur tubuh dapat menghasilkan hormone yang membuat psikologis lebih seimbang dan terkontrol, itulah mengapa saat sedang suntuk lalu tidur akan membuat perasaan lebih baik. Namun, apabila tubuh dipaksa begadang, hormone hanya akn menghasilkan sedikit hormone sehingga membuat perasaan mudah marah dan stress.

4.Beresiko Struk

Secara tidak sadar, kebiasaan begadang akan membuat kamu lebih sering terkena angina malam. Nah, angina mala mini yang berbahaya sehingga dapat menyebabkan struk. Selain itu, angina malam juga tidak baik untuk kesehatan jantung, sehingga resiko terkena serangan jantung akan menjadi lebih tinggi.

5. Lalu, bagaimana cara mengatasinya?

Alasan untuk begadang sendiri memang berbeda-beda, ada yang karena mengerjakan tugas atau pekerjaan yang belum selesai, namun ada juga yang sengaja begadang karena terlalu asik bermain game atau malah terlalu asik nonton drama/film. Nah, hal tersebut harus dihindari. Untuk menghilangkan kebiasaan ini memang tidak mudah, tetapi kamu bisa mulai menguranginya. Misalnya, lebih me-manage waktu dalam melakukan pekerjaan dan tidak mengerjakannya sekaligus saat mendekati deadline.
Demikianlah pokok bahasan Artikel ini yang dapat kami paparkan, Besar harapan kami Artikel ini dapat bermanfaat untuk kalangan banyak. Karena keterbatasan pengetahuan dan referensi, Penulis menyadari Artikel ini masih jauh dari sempurna, Oleh karena itu saran dan kritik yang membangun sangat diharapkan agar Artikel ini dapat disusun menjadi lebih baik lagi dimasa yang akan datang.

Loading...
Back To Top